Jumat, 22 November 2019

Kombinasi Timnas U-19 Dan EPA U-20 Untuk Hadapi Arsenal, Real Madri Dan Inter Milan

Daftar 23 pemain Indonesia All Stars U-20 yang akan bertanding di ajang U-20 Internasional Cup 2019 yang akan digelar di Bali awal Desember mendatang 70 persen diantaranya diisi oleh pemain Timnas Indonesia U-19. Manajer Indonesia All Stars U-20 I Gede Widiade mengatakan ini merupakan referensi langsung dari PSSI.


Timnas Indonesia Allstars U-20 dalam ajang internasional cup bali 2019

Ada sepuluh pemain Timnas Indonesia U-19 yang masuk skuat, mereka merupakan pemain inti Garuda Muda kala tampil dalam Pra Piala Asia U-19 2020. Sedangkan slot yang tersisa diisi oleh pemain jebolan Elite Pro Academy U-20 2019.

Tim ini akan dipimpin oleh assisten pelatih Bali United Eko Purdjianto. Eko akan dibantu oleh assisten pelatih Timnas Indonesia U-19 Mahruzar Nasution dan Sahari Gultom. Komposisi ini juga akan ditambah dengan kedatangan pelatih Persebaya U-20 yang merupakan juara Elite Pro Academy Liga 1 U-20 Uston Nawawi.

Tim ini nantinya akan menghadapi tim-tim muda berkualitas dari Eropa seperti Arsenal, Real Madrid, dan Inter milan. Namun belum bisa dipastikan pemain yang akan tampil dari tiga tim tersebut merupakan pemain inti atau hanya pelapis nya saja.

“seperti dilansir bolasport.com (23/11/19),”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sampai Bayar Ratusan Juta, Komdis PSSI Keluarkan Sanksi Baru Bagi Lima Tim

Komisi disiplin induk sepak bola Indonesia baru-baru ini kembali mengeluarkan sanksi setelah melakukan sidang pada tanggal 21 dan 22 Novemb...